,

Dispora Kaltim Dorong Pemuda Kaltim guna Gabung Karang Taruna

medianusantara.co

SAMARINDA – Analisis Kebijakan Ahli Muda Pemberdayaan Pemuda Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim), Hasbar Mara mendorong para pemuda untuk dapat aktif berpartisipasi dalam organisasi, khususnya Karang Taruna.

Ia menganggap jika hal ini sangat penting, mengingat pemuda akan menjadi generasi penerus yang memegang peranan penting dalam pembangunan daerah.

Dirinya juga menyebut saat ini partisipasi dan kepemimpinan pemuda di Kaltim masih tergolong rendah, sesuai dengan Indeks Pembangunan Pemuda (IPP) nasional. Hasbar juga mengingatkan pentingnya peran organisasi seperti Karang Taruna dalam meningkatkan partisipasi pemuda.

“Di tahun 2023, kami telah meminta setiap kabupaten dan kota untuk mengaktifkan kembali Karang Taruna di semua level, mulai dari kecamatan hingga provinsi,” ucapnya, Selasa (5/11/2024).

Lebih lanjut kata Hasbar, kehadiran Karang Taruna akan memperkuat keterlibatan pemuda dalam kegiatan masyarakat, dan jika organisasi ini berjalan dengan baik maka pemuda akan lebih terlibat dalam kegiatan kepemudaan dan olahraga.

“Jika partisipasi pemuda meningkat, maka indeks kepemudaan di Kaltim juga akan membaik, khususnya dalam aspek partisipasi dan kepemimpinan,” jelasnya.

“Melalui pengaktifan Karang Taruna, pemuda dapat berkolaborasi untuk memajukan pembangunan IPP di Kaltim,” pungkasnya. (Al/Adv)

medianusantara.co Avatar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *